Selasa, 04 Desember 2012
Ide Berbusana Untuk Wanita Pinggul Lebar
Wanita yang berpinggul lebar memang perlu memperhatikan bagian tubuhnya bagaimana tubuh bisa terlihat proporsional sehingga bagian tubuh bawah yang lebar pun tersamarkan, berikut ada beberapa tips yang bisa anda lakukan:
Fokuskan atasan
Alihkan pandangan orang dari tubuh bagian bawah kita dengan menjadikan bagian atas sebagai bintangnya! Sambar top atau atasan berwarna cerah atau bermotif berani. Anda juga dapat mengenakan top yang memiliki detail seperti kerah besar atau lengan lebar atau puffy. Top yang mengekspos bahu juga sangat cocok untuk Anda. Pastikan blus Anda tidak berakhir di pinggul dan membuat orang jadi memperhatikan pinggul Anda yang lebar.
Bantuan jaket
Jaket bisa membantu Anda berkamuflase lebih baik lagi. Jaket dapat membuat tubuh atas Anda yang terlihat kecil jadi besar. Gunakan jaket yang panjang, berakhir di bawah pinggul. Model ini dapat membuat tubuh Anda jadi terlihat proporsional.
Kerah terbuka
Atasan atau blus Anda sebaiknya memiliki garis kerah yang terbuka atau dalam, seperti kerah V misalnya. Kerah seperti ini akan membantu tubuh bagian atas Anda terlihat lebih panjang. Anda juga dapat menambahkan kalung panjang untuk mempertegas ilusi ini.
Celana penyembunyi
Celana yang Anda pilih seharusnya adalah yang berpotongan tailored yang clean. Pilihan lain adalah memakai celana model flare di bagian bawah. Hindari celana berdetail kantung samping ataupun yang berdetail lipit. Jangan pernah memakai celana capri (3/4) ataupun tapered (aksen gulung) karena akan membuat fokus orang tertuju pada pinggul Anda. Oh, no!
Hindari rok ketat
Rok model pensil atau bodycon yang ketat adalah musuh abadi Anda. Kenakan rok model A-line atau klok yang akan membuat Anda terlihat memesona. Pilih bahan yang kuat sehingga dapat menegaskan tubuh Anda. Biarkan roknya nampak simpel, ya! Dengan begitu Anda dapat lebih bermain aksesori ataupun top yang seru.
Dress
Pilih dress yang dapat membuat Anda terlihat proporsional. Hindari dress yang menggantung di perut ataupun pinggul Anda.
Siasat belt
Anda hanya bisa memakai belt kecil dan yang sewarna dengan rok/celana ataupun dress Anda. Apabila Anda memakai dress dengan belt, pastikan Anda memakainya di pinggang, bukan di pinggul.
Demikian tipsnya dalam berpakaian untuk wanita yang memiliki pinggul lebar semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda, temukan info menarik tentang jual baju import murah
Temukan artikel terkait: Tips Busana Untuk Wanita Karir
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Popular Posts
-
"Cinta pertama memang dirancang khusus oleh Tuhan menjadi suatu perasaan yang tidak akan pernah dilupakan dan terlupakan" ...
-
"Dua Takdir"Download Naruto Shippuden Episode 215 Subtitle Bahasa Indonesia[ MKV | 1280x720 | 69mb ]Password = naruchigo.comDownlo...
-
"Pertemuan"Download Naruto Shippuden Episode 257 Subtitle Bahasa Indonesia[ MKV | 1280x720 | 93mb ]Download Naruto Shippuden Episo...
-
"Love is a part of the springtime of youth!""Love makes both sides crazy"Download Naruto SD : Rock Lee no Seishun Full-P...
-
Naruto Episode 185 : "A Legend from the Hidden Leaf: The Onbaa!"A legendary creature, the Onbaa, is the central focus of this epis...
-
Wiper mobil memang sangat berfungsi sekali saat musim hujan namun biasanya masalah yang sering timbul, dimana semburan washer loyo atau ...
-
Naruto Episode 180 : "Hidden Jutsu: The Price of The Ninja Art: Kujaku"It is revealed that the masked ninja who stole the star is ...
-
MENU DAN RESEP MAKANAN UNTUK BEKAL ANAK PERGI KE SEKOLAH PRAKTIS DAN BERVARIASI Banyaknya dagangan makanan di lingkungan sekolah bukan berar...
-
RESEP MAKANAN BAYI : ANEKA BUBUR/ PUREE BAYI SEHAT UMUR 6 BULAN KE ATAS Seperti kita ketahui bahwa pemberian Makanan Bayi sebagai pendamping...
-
Tudung saji memang sangat berguna untuk menutup makanan agar terlinding dari debu, lalat atau binatang lainya, pembuatan tudung saji bisa ...
Ngeblog cara santai
Idblogmu. Diberdayakan oleh Blogger.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar